Home / Nasional / Bantu Pemerintah, LDII Kudus dan Ponpes Baitul Qudus Adakan Vaksinasi Massal

Bantu Pemerintah, LDII Kudus dan Ponpes Baitul Qudus Adakan Vaksinasi Massal

KUDUS– Untuk membantu pemerintah dalam percepatan vaksinasi covid-19, Pondok Pesantrren Baitul Qudus, desa Panjang Bae, Kudus melaksanakan vaksinasi massal. Sekitar 250 warga LDII dan Masyarakat sekitar Pondok mengikuti vaksinasi dosis pertama dan kedua di Gedung Serbaguna Syaifudin Zuhri Ponper Baitul Qudus.

Abdul Aziz Pimpinan Pondok mengatakan bahwa vaksinasi berlangsung lancar dan tertib dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. Selain melakukan vaksinasi, masyarakat juga dihimbau untuk terus mematuhi himbauan pemerintah dalam penerapan protokol kesehatan 10 M.

“Kita ketahui, pandemi covid-19 belum berakhir, tentunya kami terus menghimbau warga LDII dan masyarakat untuk terus mematuhi protokol kesehatan dan  meningkatkan daya tahan tubuh dengan mengkonsumsi makanan yang bergizi dan vitamin”, ujarnya.

Menurutnya pondok pesantren merukan wadah kegiatan pembelajaran agama dan sosial juga berperan dalam mengedukasi warga tentang pentingnya menjaga kesehatan dan meningkatkan kekebalan tubuh.

“Kita harapkan dengan usaha dan doa yang maksimal dalam menekan penyebaran covid-19, pandemi global yang kita hadapi saat ini dapat segera berakhir dan Indonesia menjadi negara yang tangguh dan tumbuh maju dan sejahtera.”katanya.

——————–

Oleh: Marjono (contributor) / Achmad Taufiq Akbar (editor)

About penulis penulis

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *