Home / Nasional / Semangat Berbagi, LDII Cikaret Gelar Silaturahim dan Tebar Kurban

Semangat Berbagi, LDII Cikaret Gelar Silaturahim dan Tebar Kurban

Bogor (25/6). Lurah Kelurahan Cikaret, Kecamatan Bogor Selatan Riki Riswan Deris berpartisipasi langsung membagikan hewan kurban kepada warga Kelurahan Cikaret. Pada kesempatan itu Lurah Riki mengapresiasi kegiatan yang dilakukan LDII Cikaret dalam memanfaatkan momen Idul Adha. “Alhamdulillah di hari Idul Adha ini kita bisa silaturahim antara tokoh-tokoh masyarakat, tokoh agama, pemuka masyarakat dan warga, sekaligus berbagi dengan masyarakat. Hal ini sangat bagus dan bermanfaat,” ujar Riki.

PAC LDII Kelurahan Cikaret Kecamatan Bogor Selatan bersama aparatur Kelurahan Cikaret, RW, para Ketua RT, dan ibu-ibu Penggerak PKK di Cikaret bekerja sama membagikan daging kurban pada warga. Hal itu dilakukan di Masjid Annashr, Kelurahan Cikaret pada Senin, 17/6.

Ketua PAC LDII Kelurahan Cikaret Insan Kurnia menyampaikan bahwa LDII Kelurahan Cikaret berpartisipasi dengan menyembelih 5 ekor sapi dan 4 ekor kambing dengan total perputaran ekonomi di lingkungan Kelurahan Cikaret sebesar lebih 128 juta rupiah. “Hal ini kami lakukan dengan cara menabung sejak setahun sebelum Idul Adha, jadi warga ringan dalam melaksanakan kurban,” ujar Insan.

Hal senada disampaikan Ketua Panitia Kurban LDII Cikaret Hasan Budyanto, warga LDII diajak menabung untuk kurban di tahun berikutnya. ” Ini dilakukan sejak bertahun-tahun dan berlangsung lancar,” ujar Hasan.

Hadir pula dalam kegiatan ini Ketua PC LDII Kecamatan Bogor Selatan Rahmat beserta jajaran pengurus PC LDII Bogor Selatan. Seluruh yang hadir beramah tamah dan makan siang bersama warga masyarakat.

 

 

 

Oleh: Hasan Budyanto Hasan (contributor) / rully kuswahyudi (editor)

Kunjungi berbagai website LDII

DPP, DPP, Bangkalan, Tanaroja, Gunung Kidul, Kotabaru, Bali, DIY, Jakpus, Jaksel, Jateng, Kudus, Semarang, Aceh, Babel, Balikpapan, Bandung, Banten, Banyuwangi, Batam, Batam, Bekasi, Bengkulu, Bontang, Cianjur, Clincing, Depok, Garut, Jabar, Jakarta, Jakbar, Jakut, Jambi, Jatim, Jayapura, Jember, Jepara, BEkasi, Blitar, Bogor, Cirebon, Kalbar, Kalsel, Kaltara, Kalteng, Karawang, Kediri, Kendari, Kepri, ogor, Bogor, Kutim, Lamongan, Lampung, Lamtim, Kaltim, Madiun, Magelang, Majaelngka, Maluku, Malut, Nabire, NTB, NTT, Pamekasan, Papua, Pabar, Pateng, Pemalang, Purbalingga, Purwokerto, Riau, Sampang, Sampit, Sidoarjo, Sukoharjo, Sulbar, Sulsel, Sultra, Sumbar, Sumsel, Sumut, Tanaban, Tangsel, Tanjung Jabung Barat, Tegal, Tulung Agung, Wonogiri, Minhaj, Nuansa, Sako SPN, Sleman, Tulang Bawang, Wali Barokah, Zoyazaneta, Sulteng

About penulis penulis

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *