Indragiri Hulu (21/3). Pimpinan Anak Cabang (PAC) LDII Air Putih beraudiensi dengan Kepala Desa Air Putih, Kecamatan Lubuk Batu Jaya, Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Riau, pada Kamis (14/03)
Hal itu sebagai wujud sinergisitas LDII dengan pemerintah serta perangkat organisasi setingkatnya agar program kerja dapat terlaksana maksimal. “Kegiatan ini merupakan ajang silaturahim dan audiensi, serta ramah tamah sekaligus sosialiasi kegiatan PAC LDII Air Putih,” ujar Ketua PAC LDII Air Putih, M. Anwar.
Kepala Desa (Kades) Air Putih, Hari Bahari Wibawa menyambut baik kunjungan tersebut. Pemerintah desa setempat mengajak kepada LDII khususnya yang ada di Desa Air Putih, untuk bisa bekerja sama dengan desa dan saling menjaga kerukunan sesama umat Islam (Adang/Faqih Fiddin).