Home / Uncategorized / Gelar Seminar Penikmat Kopi,Kemenag Kendari Apresiasi LDII Kambu Kendari

Gelar Seminar Penikmat Kopi,Kemenag Kendari Apresiasi LDII Kambu Kendari

Kendari (16/4/20) – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kota Kendari, melalui Pimpinan Cabang Kecamatan Kambu mengelar seminar Keputrian Pengajian Hikmat, Kompak, Penuh Ide dan Kreasi (PENIKMAT KOPI), di Masjid Dakwatul Haq Desa Lalolara Kecamatan Kambu Kendari 

Acara yang dikemas secara islami itu, dihadiri oleh Kepala Kemenag Kota Kendari yang diwakili, Andi Wahyupik, S.Ag. didampingi pengurus PC LDII Kecamatan Kambu.

Kepala Kemenag Kota Kendari yg diwakili oleh Andi Wahyupik, S.Ag mengatakan, ia mengapresiasi kegiatan keputrian yang dikemas islami oleh Pengurus Cabang LDII Kecamatan Kambu Kendari. Dimana ditengah kesibukan anak muda mudi masa kini tetapi masih sempat melaksanakan pengkajian seperti ini.

“Saya terharu dengan putri LDII Kecamatan Kambu telah melaksanakan kegiatan positif seperti ini. Muda-mudahan kegiatan seperti ini bisa di contoh muda-mudi yang lain di kota lulo ini,” imbuhnya. 

 

Oleh: Rully Sapujagad (contributor) / Fachrizal Wicaksono (editor)

About penulis penulis

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *