Home / Nasional / LDII Muba Hadiri Serah Terima Jabatan Bupati Muba

LDII Muba Hadiri Serah Terima Jabatan Bupati Muba

Musi Banyuasin (7/3). Serah terima jabatan Bupati Musi Banyuasin (Muba) berlangsung khidmat di Opproom Pemkab Muba, Sumatera Selatan, pada Senin (3/3). Pj. Bupati Muba, Sandi Fahlepi resmi menyerahkan kepemimpinan kepada Bupati Muba M. Toha dan Wakil Bupati Rohman untuk periode 2025-2030.

Acara ini dihadiri oleh Forkopimda, DPRD, OPD, ASN, serta berbagai elemen masyarakat, termasuk Ketua DPD LDII Muba, Daud Sobri. Dalam kesempatan tersebut, Daud Sobri menyatakan dukungan penuh terhadap visi kepemimpinan baru.

“Kami mendukung penuh program Bupati Toha dengan tagline ‘Muba Maju Lebih Cepat’. Teriring doa, semoga janji kampanye beliau dapat direalisasikan demi kesejahteraan masyarakat Muba,” ujarnya.

Sementara itu, M. Toha menegaskan komitmennya untuk membangun Muba dengan semangat kebersamaan, sinergi, dan kerja keras. Ia juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk mendukung program-program yang akan dijalankan demi kesejahteraan rakyat.

Dengan kepemimpinan baru ini, Kabupaten Muba diharapkan semakin maju, berdaya saing, dan membawa manfaat bagi seluruh masyarakat.

 

Oleh: Daud SOBRI (contributor) / Firdaus (editor)

Kunjungi berbagai website LDII

DPP, DPP, Bangkalan, Tanaroja, Gunung Kidul, Kotabaru, Bali, DIY, Jakpus, Jaksel, Jateng, Kudus, Semarang, Aceh, Babel, Balikpapan, Bandung, Banten, Banyuwangi, Batam, Batam, Bekasi, Bengkulu, Bontang, Cianjur, Clincing, Depok, Garut, Jabar, Jakarta, Jakbar, Jakut, Jambi, Jatim, Jayapura, Jember, Jepara, BEkasi, Blitar, Bogor, Cirebon, Kalbar, Kalsel, Kaltara, Kalteng, Karawang, Kediri, Kendari, Kepri, ogor, Bogor, Kutim, Lamongan, Lampung, Lamtim, Kaltim, Madiun, Magelang, Majaelngka, Maluku, Malut, Nabire, NTB, NTT, Pamekasan, Papua, Pabar, Pateng, Pemalang, Purbalingga, Purwokerto, Riau, Sampang, Sampit, Sidoarjo, Sukoharjo, Sulbar, Sulsel, Sultra, Sumbar, Sumsel, Sumut, Tanaban, Tangsel, Tanjung Jabung Barat, Tegal, Tulung Agung, Wonogiri, Minhaj, Nuansa, Sako SPN, Sleman, Tulang Bawang, Wali Barokah, Zoyazaneta, Sulteng

About penulis penulis

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *