Home / Nasional / Musda IV LDII Pesawaran Tetapkan Irwan sebagai Ketua

Musda IV LDII Pesawaran Tetapkan Irwan sebagai Ketua

Pesawaran (2/2). DPD LDII Kabupaten Pesawaran menggelar Musyawarah Daerah (Musda) IV dengan tema “Peningkatan Peran LDII dalam Mencetak Pemimpin Masa Depan yang Beriman dan Cerdas Melalui Pendidikan Karakter Luhur untuk Mewujudkan Indonesia Emas 2045”. Musda berlangsung di Gedung Serbaguna Pondok Pesantren Babunnajah Al Munawwir, Kecamatan Gedong Tataan, Pesawaran, Lampung, pada 28-29 Januari 2025. 

Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) LDII Lampung, M. Aditya, dalam sambutannya mengapresiasi pengurus DPD LDII Pesawaran yang telah berhasil menggelar Musda sebagai pemegang kekuasaan tertinggi organisasi di tingkat kabupaten/kota. “Kepengurusan yang baru nanti, berbekal semangat baru, LDII harus mengambil peran serta memberikan kontribusi bagi pembangunan, khususnya di Kabupaten Pesawaran,” ujar Aditya.

Menurutnya, selain memilih ketua dan susunan kepengurusan baru, Musda juga menjadi sarana evaluasi kinerja organisasi selama lima tahun terakhir serta penyusunan program kerja untuk lima tahun mendatang. “Musda juga menjadi momen bagi LDII untuk memberikan rekomendasi strategis bagi pemerintah Kabupaten Pesawaran dalam mewujudkan masyarakat yang adil, makmur, dan sejahtera,” tambahnya.

Rapat paripurna Musda IV LDII Pesawaran secara musyawarah mufakat menetapkan Irwan, sebagai Ketua DPD LDII Pesawaran masa bakti 2025-2030. Sebelumnya, lima dari tujuh perwakilan PC LDII se-Kabupaten Pesawaran menyampaikan pandangan umum dan menghendaki regenerasi kepemimpinan dengan mengajukan nama Irwan, sedangkan dua lainnya mengajukan Basuki Hariyanto. Musyawarah menyepakati pemilihan Irwan, yang sebelumnya menjabat Wakil Bendahara DPD LDII Pesawaran.

Dalam sambutannya, Irwan menekankan pentingnya kerja sama tim dalam mencapai visi dan misi organisasi. “LDII bukan hanya milik satu orang, apalagi hanya milik ketua. Ini adalah amanah besar yang harus dijalankan bersama seluruh pengurus DPD, PC, dan PAC LDII se-Kabupaten Pesawaran. Saya tidak akan mampu menjalankannya sendiri. Kita harus bekerja sama dalam tim yang kompak dengan arahan dan bimbingan dewan penasihat serta garis organisasi dari DPP dan DPW,” ungkapnya.

Untuk kelengkapan alat organisasi, Tim Formatur pun menyepakati susunan pengurus yang terdiri dari Dewan Penasihat dan Pengurus Harian sebagai berikut:

Susunan Dewan Penasihat DPD LDII Kabupaten Pesawaran Masa Bakti 2025-2030

  • Ketua: Warsono
  • Wakil Ketua: Hariyadi, Budi Sutrisno
  • Sekretaris: Jaka Sumarna
  • Anggota: Muji, Mujianto

Susunan Pengurus Harian DPD LDII Kabupaten Pesawaran Masa Bakti 2025-2030

  • Ketua: Irwan
  • Wakil Ketua: Sigit Matopani, Suyanto
  • Sekretaris: Basuki Hariyanto
  • Wakil Sekretaris: Lukmansyah, Noval Abdul Rohman, Samodra Jaya Samdoria
  • Bendahara: Suparwanto
  • Wakil Bendahara: Teguh Raharjo, Slamet Paryoto, Suwandi

Oleh: Ahmat Nurdin (contributor) / FF (editor)

Kunjungi berbagai website LDII

DPP, DPP, Bangkalan, Tanaroja, Gunung Kidul, Kotabaru, Bali, DIY, Jakpus, Jaksel, Jateng, Kudus, Semarang, Aceh, Babel, Balikpapan, Bandung, Banten, Banyuwangi, Batam, Batam, Bekasi, Bengkulu, Bontang, Cianjur, Clincing, Depok, Garut, Jabar, Jakarta, Jakbar, Jakut, Jambi, Jatim, Jayapura, Jember, Jepara, BEkasi, Blitar, Bogor, Cirebon, Kalbar, Kalsel, Kaltara, Kalteng, Karawang, Kediri, Kendari, Kepri, ogor, Bogor, Kutim, Lamongan, Lampung, Lamtim, Kaltim, Madiun, Magelang, Majaelngka, Maluku, Malut, Nabire, NTB, NTT, Pamekasan, Papua, Pabar, Pateng, Pemalang, Purbalingga, Purwokerto, Riau, Sampang, Sampit, Sidoarjo, Sukoharjo, Sulbar, Sulsel, Sultra, Sumbar, Sumsel, Sumut, Tanaban, Tangsel, Tanjung Jabung Barat, Tegal, Tulung Agung, Wonogiri, Minhaj, Nuansa, Sako SPN, Sleman, Tulang Bawang, Wali Barokah, Zoyazaneta, Sulteng

About penulis penulis

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *