Home / Nasional / Tingkatkan Pembinaan Generus, LDII Kec.Adipala Gelar FASS

Tingkatkan Pembinaan Generus, LDII Kec.Adipala Gelar FASS

Cilacap, 2/1. Pimpinan Cabang (PC) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kecamatan Adipala menggelar Festival Anak Sholeh-Sholihah (FASS) & Bazaar Kreatif, 17/12. Acara tersebut berpusat di halaman Masjid Al Munawaroh, Jalan Kemuning RT2 RW 2, Desa Bunton Kecamatan Adipala, Kabupaten Cilacap.

FASS diikuti perserta dari 3 PAC LDII se-Kec Adipala, yakni PAC Bunton, PAC Adireja Kulon dan PAC Kalikudi. Dihadiri kurang lebih 250 Tamu undangan dan peserta. FASS PC LDII Adipala mengusung tema ”Mewujudkan Generasi yang Berahlaqul Karimah, Alim Faqih dan Mandiri”. Beberapa kategori yang dilombakan dalam FASS di antaranya lomba Dai Cilik, adzan, LCC (cerdas cermat), mewarnai, yel yel, baca tilawah serta bazaar.

 

Ketua RT 2 RW 2 Desa Bunton Kecamatan Adipala Dahran Riyanto membuka kegiatan FASS. Dalam sambutannya, Dahran Riyanto menyampaikan bahwa kegiatan ini Bisa menjadi contoh pada masyarakat terkait pembinaan karakter dari usia dini. “Saya mengapresiasi terhadap Pengurus LDII di lingkungan RT 2 ini, yang konsen terhadap generasi muda. Membentuk karakter yang luhur dengan konsep kekinian, sehingga dengan adanya kegiatan yang bermanfaat Seperti FASS ini muncul bibit unggul dan berprestasi,” ujarnya.

Dahran Riyanto juga berpesan kepada anak-anak supaya lebih rajin lagi dalam beribadah, berlatih sejak dini supaya menjadi anak sholih dan sholihah yang hebat dan tangguh, berkarakter luhur.

Sementara itu Ketua PC LDII Kecamatan Adipala Sugino menyampaikan bahwa pembinaan generasi muda harus dimulai sedini mungkin, agar mampu melewati perubahan zaman. “Dengan berdasar 29 karakter luhur yang dikebangkan LDII, maka generasi muda LDII diharapkan siap menyongsong Indonesia Emas. Kegiatan FASS ini juga sebagai sarana Evaluasi Tahunan kepada Generasi Muda LDII,” ujarnya.

Selain Festival Anak Sholih-Sholihah, juga terdapat stand Bazaar kreatif kemandirian generasi muda LDII. Serta penjualan 100 Paket beras murah oleh UB (Usaha Bersama) yang difasilitasi oleh PC LDII Adipala. Pada FASS tahun ini PAC Bunton menjadi juara umum, sedangkan untuk Stand Bazaar Terfavorit dimenangkan oleh PAC Kalikudi. Seperti diketahui, FASS ini menjadi agenda tahunan LDII Adipala, ini bukan sekadar lomba adu keterampilan, namun sarana untuk mencetak generasi unggul melalui pembinaan karakter luhur Remaja LDII.

Oleh: Aditya S (contributor) / rully kuswahyudi (editor)

About penulis penulis

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *